Menekuni bisnis online di era sekarang memang menjadi langkah tepat sebab ditunjang oleh perkembangan teknologi dan perubahan pola belanja masyarakat. Apalagi sejak pandemi, perlu diakui bahwa transaksi online mengalami peningkatan pesat karena dianggap lebih aman dibanding transaksi konvensional.
Tips Aman Berjualan Online
Mulai berjualan online memang mudah, yang sulit adalah memastikan bisnis online yang dijalankan aman dari pelaku tindak kejahatan. Berikut beberapa tips aman yang bisa diterapkan:
1. Berjualan di Marketplace Terpercaya
Paling aman untuk berjualan online memang melalui website sendiri, selain itu juga lebih terkesan profesional. Hanya saja modalnya tentu tidak sedikit dan alternatif terbaiknya adalah berjualan di marketplace. Pilih marketplace terkemuka dan terpercaya sekaligus yang kebijakannya mudah untuk diikuti atau yang tidak memberatkan.
2. Menerapkan Sistem Bayar di Awal
Keamanan lapak online Anda juga akan lebih terjamin ketika menerapkan sistem pembayaran lunas di awal. Sehingga usai pembayaran dilunasi pembeli barulah barang dikirimkan ke alamat pembeli tersebut. Hindari sistem DP atau mungkin arisan untuk mencegah penipuan berkedok pembeli online yang lugu.
3. Memilih Metode Pembayaran yang Aman
Metode pembayaran untuk transaksi online terus berkembang dan pilihannya semakin banyak. Tidak hanya kartu debit dan kartu kredit namun ada juga metode payment gateway yang jamak digunakan. Apapun metode pembayaran yang disediakan pastikan aman sehingga melindungi saldo Anda maupun pembeli.
4. Mencantumkan Informasi Dagangan dengan Detail
Pernahkah berjualan online kemudian panen komplain pembeli dan harus mengganti rugi sehingga tidak jadi untung? Resiko ini bisa dihindari kalau dari awal Anda mencantumkan informasi produk secara detail. Akan lebih baik jika tidak hanya menyediakan gambar atau foto produk namun juga dalam bentuk video.
Video dari detail produk yang dijual akan memberikan gambaran secara real kepada calon pembeli. Sehingga calon pembeli sudah tahu bagaimana bentuk, karakter bahan, detail ukuran, kualitas jahitan, dan sebagainya dari produk yang dijual. Tujuan dari langkah ini adalah untuk mencegah komplain yang membuat Anda mengganti pesanan pembeli dengan yang baru sehingga merugi.
5. Menyimpan Bukti Transfer
Bukti transfer dari pembeli sebaiknya tidak langsung dibuang melainkan diarsip, gambar yang dikirimkan pembeli bisa dicetak kemudian di arsip dengan rapi. Tujuannya adalah untuk menghindari hal-hal tidak diinginkan ketika terjadi masalah selama pengiriman maupun kemungkinan lainnya.
Berjualan lewat internet memang ramah modal dan lebih mudah dikelola sekaligus lebih cepat mendapat pembeli. Hanya saja ketika masih pemula di bisnis satu ini tentu rentan menjadi korban penipuan. Ada baiknya sebelum merintis bisnis ini Anda sudah mempelajarinya dengan teliti.
Sehingga bisa tahu bagaimana menjalankan bisnis jualan online secara aman, nyaman, dan tentunya menguntungkan. Langkah mudah lainnya adalah mempraktekkan beberapa tips di atas untuk keamanan lapak online Anda.