Bagaimana reaksi Anda setelah mendengar virus corona dibahas dimana-mana? Bahkan di grup whatsapp keluarga juga ikutan ramai dibanjiri postingan yang diteruskan dari berbagai sumber. Tentu saja hal ini bisa menimbulkan kepanikan, apalagi menurut data WHO, jumlah pasien terjangkit virus corona atau Covid-19 terus bertambah. Lalu apakah benar penyakit ini bisa menular dengan begitu cepat?
Proses penyebaran virus corona
Ada banyak isu mengenai cara virus corona menyebar atau menular dari satu orang ke orang yang lain. Seringkali kita menemui postingan yang mengatakan barang-barang produksi China bisa jadi perantara penyebaran virus tersebut, seperti HP Xiaomi. Apakah ini masuk akal? Mari cari tahu lebih lanjut
Menurut Dokter Spesialis Paru, dr Reviono, SpP (K) yang merupakan Anggota Kelompok Staf Medik (SKM) Paru RSUD Dr Moewardi di Surakarta, ada 4 cara bagaimana virus corona dapat menular antara satu orang dengan orang lainnya, yaitu:
- Melalui droplet saluran pernafasan, yang bisa keluar lewat batuk dan bersin
- Adanya kontak fisik, seperti menyentuh atau berjabat tangan
- Menyentuh benda atau permukaan yang telah terinfeksi, misalnya terkena droplet, kemudian tidak mencuci tangan sebelum menyentuh mulut, hidung atau mata
- Kontaminasi melalui buangan tinja atau feses
Pengetahuan mengenai cara penyebaran virus corona bukan dimaksudkan untuk membuat kita semakin panik. Justru hal ini sangat penting agar kita bisa melakukan upaya pencegahan, di antaranya:
- Mencuci tangan dengan benarcara ini adalah yang paling sederhana tetapi justru sangat efektif. Lakukan sebelum dan sesudah makan, setelah menggunakan toilet, menyentuh hewan, membuang sampah, serta setelah batuk atau bersin. Jika kesulitan mendapatkan air, misal Anda sedang dalam perjalanan, gunakan hand sanitizer dengan kandungan alkohol minimal 60%.
- Kenakan masker bedah sekali pakai. Pastikan sisi berwarna ada di luar, sedangkan sisi dalam berwarna putih menghadap wajah dan menutupi area mulut, hidung dan dagu.
- Jaga daya tahan tubuh dengan mengkonsumsi makanan sehat dan jalankan gaya hidup sehat. Berolahraga secara rutin, istirahat cukup, menghentikan atau mengurangi kebiasaan merokok dan tidak mengkonsumsi minuman beralkohol akan membantu menjaga daya tahan tubuh tetap kuat sehingga terhindar dari penularan virus corona.
- Hindari melakukan perjalanan ke negara-negara yang sudah terjangkit. Dapatkan informasi terbaru mengenai wilayah yang sudah terkonfirmasi memiliki kasus infeksi virus corona.
- Hindari kontak langsung dengan hewan yang berpotensi menularkan virus corona. Ada dugaan kuat bahwa kelelawar adalah hewan yang menjadi sumber munculnya virus ini dan disebarkan oleh hewan mamalia dan reptil. Kalau mau mengkonsumsi makanan hewani seperti daging dan ikan, pastikan mencucinya dengan bersih dan dimasak hingga benar-benar matang. Ada baiknya untuk tidak memakan daging mentah dan yang sudah tidak segar atau busuk.
Mengingat sistem pernapasan merupakan bagian yang diserang oleh virus corona, maka Anda harus segera pergi ke dokter saat mengalami gejala-gejala yang mirip dengan flu, seperti demam, badan lemas, pilek dan sesak nafas. Pendeteksian sejak dini akan memudahkan penanganan untuk upaya penyembuhan dari terjangkitnya virus corona.